Salah satu upaya pencegahan penularan virus corona adalah dengan mengenakan masker/Net
Salah satu upaya pencegahan penularan virus corona adalah dengan mengenakan masker/Net
KOMENTAR

ORGANISASI Kesehatan Dunia (WHO) meninjau sebuah laporan para pakar yang mendesak organisasi tersebut untuk memperbarui pedoman soal virus corona atau Covid-19.

Diketahui bahwa lebih dari 200 ilmuwan mengirimkan surat kepada WHO awal pekan ini. Dalam surat itu, mereka menguraikan bukti bahwa virus corona dapat menyebar dalam partikel-partikel kecil di udara.

Sebelumnya, WHO mengatakan bahwa SARS-CoV-2, virus yang menyebabkan COVID-19, menyebar terutama melalui tetesan kecil yang dikeluarkan dari hidung dan mulut orang yang terinfeksi.

Namun dalam surat terbuka kepada badan yang bermarkas di Jenewa yang diterbitkan dalam jurnal Clinical Infectious Diseases itu, sebanyak 239 ilmuwan di 32 negara menguraikan bukti bahwa partikel virus mengambang dapat menginfeksi orang yang menghirupnya.

Mereka menemukan bahwa partikel-partikel yang lebih kecil itu dapat berlama-lama di udara dan para ilmuwan mendesak WHO untuk memperbarui panduannya.

"Kami mengetahui artikel itu dan sedang meninjau isinya dengan para ahli teknis kami," kata juru bicara WHO, Tarik Jasarevic, seperti dikabarkan <i>BBC</>.




Kenali Ciri-Ciri Nyamuk Aedes Aegypti yang Jadi Penyebab Demam Berdarah

Sebelumnya

Cara Tepat Merawat Luka Bakar untuk Mencegah Infeksi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Health