Nobar seru/ Antara
Nobar seru/ Antara
KOMENTAR

PULUHAN anak berkebutuhan khusus dan yatim piatu menonton film Kiko in The Deep Sea bersama aktor muda Arbani Yasiz dan dubber film Anastasia Amalia di Metropole XXI, Jakarta (22/2/2023).

Arbani dan Anastasia menyatakan kebahagiaan mereka melihat anak-anak bisa tertawa gembira sekaligus bisa belajar banyak hal dari film tersebut.

Tak hanya menambah wawasan tentang ekosistem laut dan kerusakan lingkungan, Kiko in The Deep Sea juga mengajarkan anak-anak untuk saling membantu dan berani memperjuangkan kebenaran.

Film Kiko in The Deep Sea berkisah tentang Kiko dan teman-temannya, Tingting, Poli, Patino, Lola, Karkus, dan Pupus, di bawah laut untuk melakukan misi penyelamatan. Mereka awalnya menelusuri kerusakan ekosistem yang terjadi sebuah kota di dalam laut.

Mereka kemudian bertemu Putri Clara yang kehilangan lima mutiara pelindung perairan. Agar kehidupan perairan tidak musnah, Kiko dan teman-temannya membantu menemukan semua mutiara tersebut. Sejak itulah petualanan seru  penuh rintangan menghadang mereka.

Acara nonton bareng film produksi MNC Pictures ini menjadi bagian dari rangkaian acara jelang Kiko in The Deep Sea tayang di bioskop-bioskop pada 23 Februari.

Sebelumnya, Kiko in The Deep Sea adalah sebuah film seri animasi. Namun dalam versi layar lebarnya, film dibuat dengan durasi yang jauh lebih panjang juga dengan penataan suara yang lebih menarik.

Tentang pesan film ini, CEO MNC Pictures Titan Hermawan menyatakan bahwa Kiko in The Deep Sea diharapkan memotivasi anak-anak untuk menjaga lingkungan, terutama menjaga laut dari sampah plastik.




Stephanie Poetri setelah I Love You 3000, Makin Berkibar di Pentas Musik Dunia

Sebelumnya

Taylor Swift (Lagi-Lagi) Cetak Sejumlah Rekor Lewat Album Terbarunya, The Tortured Poets Department

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Entertainment