Foto: Agung Hadiawan
Foto: Agung Hadiawan
KOMENTAR

BERTAJUK "The Modest Heritage of Indonesia" yang bermakna warisan sederhana dari Indonesia dalam bentuk wastra nusantara sangat diminati oleh masyarakat dari kedua negara yang sejak dulu memiliki ikatan persaudaraan ini.

Bertempat di gedung Museon, Den Haag tanggal 7 Desember 2018 komunitas yang sangat konsen pada tekstil nusantara ini akan menggelar fashion show yang akan dipakai oleh para putri Belanda dan dihadiri oleh 200 undangan dari kalangan diplomatik dan pecinta kain tradisional.

Ada 8 (delapan) desainer yg akan ikut serta yaitu : Lenny Rafael (The Mystical of Baduy Weaving),  Adelina Willy Suryani (The Natural Beauty of Garut Silk), Rizki Permatasari (The Secret of Sumba), Dwi Lestari Kartika (Patriot Candrabhaga, The Bekasi Batik ), Gita Orlin (Trenggalek Batik, Shade of Heritage), Melisa A Bermana ( A touch of Heritage), Lala Gozali (The Magical Strioe of Javanese Lurik), Putri Permana (The Authentic Jepara Bag)

Kegiatan ini didukung oleh sekolah mode Sparks Fashion Academy karena memiliki misi yang sama yaitu membentuk ekosistem fesyen Indonesia bisa menjadi tuan rumah di negeri sendiri dan mempunyai pengaruh di dunia internasional, demikian penjelasan Ibu  Floery Dwi Mustika. Dukungan juga diberikan KBRI di Den Haag dan Duta Besar RI untuk Kerajaan Belanda I Gusti Agung Wesaka Puja beserta seluruh jajaran stafnya. KBRI memberi kesempatan kepada Pelangi Wastra Indonesia untuk dapat tampil dalam acara istimewa ini. Selain fashion show, digelar pula talk show mengenai wastra nusantara untuk kian mempopulerkan kebudayaan Indonesia di pentas dunia.

Semoga persahabatan kedua negara ini bisa terus terjalin dengan indah agar sama-sama saling berkembang dalam bidang fesyen dan kebudayaan.




Lengkapi Busana Kerjamu dengan Koleksi Syakeph Official x Anggiasari Mawardi

Sebelumnya

Hijab Pashmina untuk Gaya Simpel nan Anggun

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga