Dirjen Pendidikan Vokasi Kemendikbudristek Kiki Yuliati (kedua dari kiri) saat media gathering Front Row Paris & IN2MF in Paris (24/8/2023)/Farah
Dirjen Pendidikan Vokasi Kemendikbudristek Kiki Yuliati (kedua dari kiri) saat media gathering Front Row Paris & IN2MF in Paris (24/8/2023)/Farah
KOMENTAR

DIREKTUR Jenderal Pendidikan Vokasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Dr. Ir. Kiki Yuliati, M.Sc menekankan pentingnya peran aktif praktisi industri dan bisnis untuk menciptakan lulusan pendidikan vokasi yang siap kerja.

“Sejak tahun 2018, Kemendikbudristek telah mengambil langkah drastis termasuk untuk pendidikan vokasi, yaitu bagaimana agar para siswa bisa langsung terjun ke dunia nyata. Kami mengundang praktisi industri dan bisnis ‘mengambil alih’ sekolah untuk merancang pelajaran dan kurikulum praktis, bagaimana agar sekolah ‘direformasi’ agar siswa yang tamat sekolah sudah siap terjun ke dunia industri,” ujar Kiki kepada Farah.id saat media gathering Front Row Paris & IN2MF in Paris Indonesian Fashion Chamber (IFC) di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia, Jakarta (24/8/2023).

Dalam kesempatan tersebut, Kiki mengapresiasi siswa SMKN 4 Balikpapan yang siap memamerkan karya fesyen di ajang Front Row Paris 2023 di Paris, Prancis pada 1 hingga 6 September 2023.

“SMKN 4 Balikpapan terpilih untuk tampil di Paris dengan tujuan ingin memperlihatkan pada masyarakat internasional bahwa Indonesia itu kaya dan luas, bukan hanya Jakarta dan kota-kota di Jawa, melainkan banyak hidden gems alias mutiara tersembunyi. Kita tahun ini menampilkan Balikpapan, semoga ke depan lebih banyak daerah bisa mengirim karya putra putri terbaik mereka,” kata Kiki.

Keikutsertaan SMKN 4 dalam rombongan IFC yang tampil di Paris juga menjadi contoh terkait pembinaan dan pendampingan yang baik dari pemerintah setempat.

“Kami ingin menyampaikan bahwa keberhasilan peserta didik vokasi memperlihatkan pentingnya peran pemerintah daerah. Jika pemda kuat, pendidikan di daerah tersebut pun akan kuat, dan menghasilkan siswa berprestasi gemilang,” pungkas Kiki.




Bali Tawarkan Pariwisata Baru Kolaborasi Seni, Budaya, dan Inovasi

Sebelumnya

Festival Balon Udara 2024 di Wonosobo, Suguhkan Langit Cappadocia Khas Indonesia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Horizon