Shyamala Gopalan dan Donald J. Harris
Shyamala Gopalan dan Donald J. Harris
KOMENTAR

Dimulainya ‘Herstory’ of Kamala Harris

Tiga minggu setelah mengumumkan kampanye sebagai calon wakil presiden Joe Biden, Kamala Harris mengutip kalimat bijak seorang figur yang sangat memengaruhi hidupnya: sang ibu. “Ibu saya selalu mengatakan jangan hanya duduk diam dan mengeluhkan ini-itu, berbuatlah sesuatu,” ujar Kamala di depan 20 ribu pendukungnya saat kick-off kampanye di Oakland.

Shyamala melahirkan Kamala di Oakland. Ia dan Donald biasa membawa Kamala kecil dalam stroller mengikuti demonstrasi pergerakan hak sipil. Shyamala juga bertemu Martin Luther King Jr saat berpidato di Berkeley tahun 1967. Kamala juga dibawa mengunjungi keluarga orangtuanya di India dan Jamaika. Itulah pengalaman hidup yang membuka matanya tentang dunia yang luas dan beragam latar belakang manusia.

Perjalanan hidup keluarganya sebagai imigran memang menajamkan pemikiran Kamala dalam berbagai hal. Sekali pun ia mengaku lebih menyukai pembicaraan seputar politik dan kebijakan daripada kehidupan pribadinya, nilai-nilai yang dianut keluarganya yang multiras tak pernah ia sembunyikan sejak maju menjadi jaksa di San Francisco. Bahkan keunikan itulah yang makin mendekatkannya dengan para pemilih, terutama saat pilpres 2020.

Menjadi ibu tunggal, Shyamala menunjukkan kepada Kamala bagaimana seorang perempuan harus mampu menjadi manusia kuat, berpendirian teguh, namun tetap peka terhadap ketidakadilan di sekitarnya. Shyamala mengajarkan kedua putrinya dengan perilaku nyata tentang kerja keras, keseriusan, dan sikap pantang menyerah.

Dunia pantas berterima kasih pada Shyamala Gopalan karena telah melahirkan dan membentuk kepribadian Kamala Harris. Kamala menjelma menjadi simbol perjuangan perempuan yang sukses meraih cita-cita dan impian dengan kerja keras, tidak hanya bagi perempuan India dan perempuan Afrika Amerika tapi bagi semua perempuan di seluruh penjuru dunia.




Nuzul Quran Masjid Al Hidayah: Quran dan Ibu sebagai Petunjuk Awal dan Madrasah Pertama Anak

Sebelumnya

Astronaut Nora Al Matrooshi Siap ke Luar Angkasa dengan Hijab Khusus Rancangan NASA

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Women