Google memperpanjang WFH bagi ratusan ribu karyawannya di seluruh dunia hingga 2021/Net
Google memperpanjang WFH bagi ratusan ribu karyawannya di seluruh dunia hingga 2021/Net
KOMENTAR

PANDEMI virus corona atau Covid-19 yang masih jauh dari kata usai menyebabkan raksasa teknologi Google memutuskan bahwa sebagian besar karyawannya bisa bekerja dari rumah, alias Work From Home (WFH) hingga musim panas tahun 2021 mendatang.

Menurut keterangan yang dirilis oleh pihak Google, sebagian besar karyawan Google akan memiliki opsi untuk tidak kembali bekerja di lebih dari 100 kantor Google di seluruh dunia hingga setidaknya musim panas mendatang, karena pandemi Covid-19.

"Di bagian lain dunia, kami belum dibuka kembali secara lebih luas," kata CEO Google Sundar Pichai, merujuk sebagian ke Amerika Serikat, di mana karyawan Google masih berada di bawah perintah wajib kerja dari rumah hingga akhir tahun.

Pichai juga menginstruksikan karyawan Google di seluruh dunia untuk mencari pemimpin lokal mereka untuk melanjutkan pembaruan.

"Dengan protokol kesehatan dan keselamatan yang kuat di tempat, kami telah membuka kantor di 42 negara yang berbeda dan berharap untuk membuka kembali lebih banyak lagi jika kondisi memungkinkan," kata Pichai, seperti dikabarkan CRN.

Sementara itu, Wall Street Journal melaporkan bahwa perpanjangan WFH secara sukarela akan berdampak pada sekitar 200 ribu karyawan Google, baik karyawan tetap maupun kontrak.




Rakerkesnas 2024, Presiden: Indonesia Harus Bisa Manfaatkan Bonus Demografi

Sebelumnya

Tak Lagi Berstatus Ibu Kota, Jakarta Siap Melesat Jadi Pusat Perdagangan Dunia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel News