Pasar Seni Ancol/Net
Pasar Seni Ancol/Net
KOMENTAR

SATU bulan kita melaksanakan ibadah puasa Ramadan, pastinya banyak yang rindu akan liburan. Nah, momen lebaran ini sepertinya pas sekali untuk kita berkumpul dengan sanak saudara atau kerabat. Jalan-jalan juga menjadi cara paling tepat untuk menikmati liburan.

Tidak perlu jauh-jauh keluar kota, di Jakarta juga banyak destinasi yang bisa kamu kunjungi. Berikut tempat wisata lebaran di Ibu Kota.

1. Live Museum Ancol

Bagi yang ingin mempercantik feeds Instagram, tak boleh melewatkan wisata Lebaran Jakarta yang satu ini. Di sini tersebar banyak spot foto menarik, unik, dan instagramable dengan latar lukisan penuh ilusi.

Karya yang dibuat oleh seniman Korea ini menampilkan objek gambar yang seolah-olah nyata dan timbul. Para pemburu spot foto bagus pasti dibuat kalap dengan keindahan lukisan tiga dimensi ini.

Lokasi foto dikelompokkan menjadi 6 tema, diantaranya zona unik, zona horor, zona sirkus, zona travel, dan dark road. Masing-masing memiliki daya tariknya tersendiri.

Area swafoto cantik yang diresmikan pada 2015 ini bisa dibilang museum Madame Tussauds-nya Indonesia. Ada berbagai figur lilin realistis yang bisa diajak swafoto. Setidaknya ada sekitar 50 patung terkenal, seperti idol Korea, aktor Hollywood, dan lain-lain.

2. Pasar Seni Ancol

Tak banyak yang tahu kalau pasar seni terbesar di dunia ada di Jakarta, tepatnya di Ancol. Berada di lahan yang seluas 5,2 hektare, ada 240 kios yang menjajakan kerajinan tangan, lukisan, seni pahat, dan lainnya.

Setengah dari angka tersebut merupakan studio seniman. Wisata ini bisa dijadikan tempat untuk para seniman penuh ambisi mencari pengalaman baru, berinteraksi secara akrab dengan seniman lainnya.

Tidak hanya lukisan atau kerajinan tangan saja, terdapat pagelaran musik jazz, rock, serta pementasan wayang yang akan menemani waktu lebaran. Jika sedang beruntung, pengunjung dapat menghadiri pameran, workshop, sesi diskusi, pemutaran film, dan berbagai aktivitas lainnya.

3. Dunia Fantasi

Dikenal sebagai tempat dengan wahana ramah anak hingga ekstrem yang kerap menjadi tujuan akhir pekan masyarakat. Ada wahana tornado yang siap memompa adrenalin dengan gerakan jungkir balik di udara yang sangat menantang.

Tak lupa wahana Niagara untuk pengunjung yang ingin merasakan sensasi naik perahu yang diluncurkan dari ketinggian sekian meter. Istana boneka juga menanti kehadiran rombongan keluarga yang mencari wahana ramah anak.

Area seluas 9,5 hektar ini mampu memenuhi para pemburu adrenalin dengan pilihan wahana yang bervariasi. Beberapa wahana lain yang wajib dicoba yakni arung jeram, bianglala, alap-alap, dan halilintar.

4. Pantai Ancol

Menyajikan wisata alam yang memiliki daya tarik sendiri, Pantai Ancol patut masuk ke daftar wisata lebaran Jakarta terbaik tahun ini. Dengan garis pantai yang membentang sepanjang 6,5 km ini, terbagi menjadi beberapa area.

Pantai Festival, Karnaval, dan Beach Pool merupakan area yang paling populer. Rasakan petualangan air di wahana Outbondholic yang dijamin akan memacu jantung.

Ada juga perahu kayuh bentuk bebek untuk pasangan yang ingin bermanja-manja sembari menikmati pemandangan Danau Monumen Ancol. Sedangkan bagi yang ingin basah-basahan wajib menjajal Aquafun dan berbagai permainannya.

Jangan lupa bawa matras yoga pribadi untuk yang ingin mengikuti kelas yoga gratis di Plaza Lagoon, setiap Minggu pukul 6 pagi. Pengunjung juga dapat menyewa sepeda untuk menyusuri promenade sepanjang Pantai Ancol yang akan membuat hari lebaran lebih berwarna.

Ada pula Putri Duyung Resort, penginapan dengan pemandangan menakjubkan di pinggir pantai. Dan temui beragam satwa laut jinak yang mampu menghibur hati yang gelisah di Ocean Dream Samudra.




Bali Tawarkan Pariwisata Baru Kolaborasi Seni, Budaya, dan Inovasi

Sebelumnya

Festival Balon Udara 2024 di Wonosobo, Suguhkan Langit Cappadocia Khas Indonesia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Horizon