Donita bersama suami, Adi Nugroho, dan kedua anak mereka/Net
Donita bersama suami, Adi Nugroho, dan kedua anak mereka/Net
KOMENTAR

PUASA Ramadan menjadi momen penuh berkah yang paling ditunggu. Bagi anak-anak, diperlukan sarana belajar agar terbiasa berpuasa ketika sudah memasuki usia remaja. 

Cara mengajari anak berpuasa sejak dini penting dilakukan agar si kecil dapat beradaptasi. Umumnya, anak-anak mengenal puasa pada usia 3-5 tahun. Pada usia tersebut, anak sudah dapat diajak mengikuti sahur, berbuka puasa, atau kegiatan lainnya. 

Bagaimana cara mendidik anak berpuasa Ramadan? 

Donita, termasuk salah satu orang tua yang berusaha mengajarkan buah hatinya untuk berpuasa selama Ramadan. Cara yang ia gunakan untuk mengajari anaknya beribadah adalah dengan mengenalkan tentang surga dan neraka.

“Paling penting adalah anak memahami dulu apa manfaat beribadah. Biasanya aku kenalkan dari hal yang paling mudah, yaitu surga dan neraka,” kata istri dari Adi Nugroho ini.

Ia kemudian menggambarkan surga sebagai tempat di mana anak-anak bisa makan cokelat dan bermain gawai sepuasnya. Cara agar masuk surga, kata dia, adalah dengan mengumpulkan tiket masuk berupa ibadah rutin, termasuk berpuasa.

Sehubungan dengan ibadah lainnya di bulan Ramadan, Donita juga mengajak anak-anaknya rajin pergi ke masjid. Salat tarawih dan beramal disebutkan sebagai salah satu upaya mengumpulkan tiket ke surga itu.

“Dengan salat dan puasa, lalu beramal, anak-anak tahu kalau mereka itu mau mengumpulkan tiket nanti ke surga,” ucap ibu dua anak ini.

Donita juga mengajarkan tentang bagaimana cara menjaga kebersihan dan menerapkan kebiasaan hidup bersih. Kepada buah hatinya, ia menjelaskan kebersihan merupakan bagian dari ibadah untuk masuk surga.

“Dengan kita salat, puasa, beramal dan menjadi banyak, salah satunya menjaga kebersihan. Jadi anak-anak tuh tahu aku mau ngumpulin tiket buat ke surga. Terus aku tanya ngapain kamu? Katanya mau bantu ngepel untuk mengumpulkan tiket (ke surga),” dia bercerita.

Nah, Sahabat Farah juga bisa nih mulai mengajarkan si kecil berpuasa secara bertahap. Mulailah dengan waktu pendek, yaitu 3 sampai 4 jam. Apabila ia sudah dapat beradaptasi, maka perpanjang durasi berpuasanya.

Untuk menambah semangat anak berpuasa, kamu juga bisa membuat ibadah ini menjadi menarik. Misalnya, cetaklah sebuah tabel pencapaian puasa Ramadan dengan ukuran yang agak besar, lalu hiaslah agar tampak menarik.




Stephanie Poetri setelah I Love You 3000, Makin Berkibar di Pentas Musik Dunia

Sebelumnya

Taylor Swift (Lagi-Lagi) Cetak Sejumlah Rekor Lewat Album Terbarunya, The Tortured Poets Department

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Entertainment