Tak ada solusi sempurna untuk pandemi. Inilah saatnya kita hidup sehat dengan cara yang lebih cerdas. Kini saatnya mengisi kembali kehidupan kita dengan berbagai kebaikan dan karya yang tertunda/Net
Tak ada solusi sempurna untuk pandemi. Inilah saatnya kita hidup sehat dengan cara yang lebih cerdas. Kini saatnya mengisi kembali kehidupan kita dengan berbagai kebaikan dan karya yang tertunda/Net
KOMENTAR

PAKAR penyakit menular, anggota Tim Tanggap COVID-19 Gedung Putih, yang juga penasihat Presiden Joe Biden, Dr. Anthony Fauci mengatakan bahwa sudah waktunya masyarakat mulai melangkah perlahan-lahan menuju kondisi normal walaupun risiko COVID-19 akan tetap ada.

Dikutip dari Reuters (16/2/2022), Fauci melihat negara-negara bagian di Amerika Serikat mulai kesulitan untuk menyeimbangkan antara melindungi warga dari infeksi COVID-19 dan meningkatnya kelelahan terhadap pandemi yang akan memasuki tahun ketiga.

“Tidak ada solusi sempurna untuk ini (pandemi),” kata Fauci.

Pejabat kesehatan AS diketahui sedang mempersiapkan panduan COVID-19 baru seputar kondisi saat lonjakan Omicron menurun. Panduan itu menyesuaikan dengan kebijakan baru di sejumlah negara bagian seperti New Jersey, California, Connecticut, dan Oregon yang telah mencabut kewajiban masker di sekolah dan tempat umum lain dalam beberapa minggu ke depan.

“Fakta bahwa dunia dan beberapa bagian di Amerika sudah selesai dengan COVID, mereka benar-benar harus mendapatkan hidup mereka kembali. Tidak harus sembrono dan membuang segala hal, tapi kita harus mulai beringsut ke arah normal,” kata Fauci.

Di AS, bahkan dengan tren positif, angka COVID-19 masih tetap tinggi dengan sekitar 2200 orang meninggal setiap hari, didominasi oleh mereka yang tidak divaksinasi.

Data pemerintah AS menunjukkan rata-rata harian selama tujuh hari kasus COVID-19 saat ini adalah sekitar 147.000, turun sekitar 40 persen dibandingkan minggu sebeumnya. Dan BOR rumah sakit turun 28 persen menjadi 9500 per hari.

Fauci berpendapat bahwa kebijakan baru yang dikeluarkan sejumlah negara bagian tersebut bisa menghadirkan infeksi-infeksi lain. Namun untuk ia juga tidak mendukung jika pemerintah kembali memberlakukan pembatasan yang terlalu ketat.

“Bagaimana dampaknya bagi kesehatan mental, apakah berdampak pada perkembangan anak-anak, apakah itu berdampak pada pembelajaran di sekolah, apakah baik untuk melindungi diri sedemikian ketat untuk menghindari infeksi? Saya tidak punya jawaban yang tepat untuk itu...”

Apa yang diucapkan Dr. Anthony Fauci di atas memang diperuntukkan untuk penduduk Amerika Serikat. Namun hal itu juga menjadi inspirasi bagi masyarakat di seluruh dunia.

Para ilmuwan dan pakar kesehatan dunia telah berjibaku untuk mencari solusi terbaik bagi pencegahan dan pengobatan COVID-19. Dan hingga saat ini, protokol kesehatan 3M dan vaksinasi masih dianggap sebagai perisai terbaik yang melindungi kita dari terkena COVID-19 yang parah.

Seperti kata Dr. Fauci, tak ada solusi sempurna untuk pandemi. Inilah saatnya kita hidup sehat dengan cara yang lebih cerdas. Inilah saatnya mengisi kembali kehidupan kita dengan berbagai kebaikan dan karya yang tertunda selama dua tahun.

Siapkah kita?

 

 

 

 




Protes 28 Pegawai Berujung Pemecatan: Desak Google Putuskan Kontrak Kerja Sama dengan Israel

Sebelumnya

Israel Luncurkan Serangan Balasan, Iran: Isfahan Baik-Baik Saja

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel News