Menjadi mualaf, ia memilih nama baru: Dahlia/ @daphneiking
Menjadi mualaf, ia memilih nama baru: Dahlia/ @daphneiking
KOMENTAR

NAMA Daphne Iking tak asing lagi di dunia hiburan Malaysia. Sosok cantik plus kemampuan bicara yang piawai menjadikannya pembawa acara sekaligus bintang iklan terkenal.

Ia menjadi host serial "Best. Ever" yang tayang di Asian Food Network. Acara ini menampilkan empat panelis yang berasal dari beragam profesi mulai dari koki, food blogger, hingga komedian yang menyodorkan satu hidangan favorit mereka sesuai tema. Di akhir acara, Daphne yang akan menentukan hidangan siapa yang terbaik.

Daphne memeluk Islam di tahun 2011. Di saat yang sama ia menikah dengan Azmi Abdul Rahman. Setelah lebih dari 10 tahun menjadi seorang Muslim, pada Oktober tahun 2021 ia mengejutkan publik dengan tampil berhijab.

Setiap Muslimah tentu memiliki alasan dan kisah masing-masing sebelum memutuskan untuk menutup aurat sesuai syariah. Demikian pula Daphne.

Perempuan kelahiran 6 Juli 1978 ini mengaku bawah salah satu alasannya mengenakan hijab adalah demi menyembunyikan uban yang mulai muncul.

Namun, ada satu hal yang tak banyak orang tahu. Perubahannya untuk berhijab sesungguhnya dimulai ketika ia bergabung dengan sebuah komunitas program kesadaran kanker.

"Ayah saya meninggal karena penyakit kanker, jadi suatu hari saya memutuskan untuk menyumbangkan rambut saya ke salah satu badan amal terkait (kanker). Tapi ada syarat untuk mendonorkan rambut yaitu saya tidak diperbolehkan melakukan perawatan kimia apa pun pada rambut selama enam bulan," kenang Daphne.

Karena tak bisa melakukan perawatan, termasuk mengecat rambut, beberapa helai uban mulai tampak. Ia kemudian memutuskan untuk menutup kepalanya.

Berawal dari 'kesengajaan', Daphne kemudian memutuskan untuk terus berhijab.

"Sekarang rasanya aneh jika tidak berhijab," kata Daphne.

Sang suami mendukung transformasi yang ia lakukan. Tak memaksa, namun memberikan ruang bagi Daphne untuk terus mendalami Islam dan mendukungnya menjalani masa 'transisi'.

"Saya harap ini akan bertahan lama. Saya harap penggemar bisa menerima diri saya apa adanya. Untuk saat ini, saya ingin fokus pada sisi spiritual," katanya menjawab banyak doa agar ia istiqamah dalam berhijab.

Memeluk Islam tepat sebelum menikah dengan Azmi, banyak orang menyangka cinta pada sang suamilah yang membuatnya menjadi mualaf. Namun hal itu tegas ditepis Daphne.

"Saya berganti agama bukan karena siapa pun. Saya melakukannya dengan ketulusan hati, demi diri saya dan masa depan saya. Alhamdulillah, masuk Islam menjadi pengalaman yang paling indah dalam hidup saya."




Stephanie Poetri setelah I Love You 3000, Makin Berkibar di Pentas Musik Dunia

Sebelumnya

Taylor Swift (Lagi-Lagi) Cetak Sejumlah Rekor Lewat Album Terbarunya, The Tortured Poets Department

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Entertainment