Penandatanganan perjanjian pembelian 10 juta dosis vaksin Covid-19 Sputnik V Venezuela dan Rusia/RT
Penandatanganan perjanjian pembelian 10 juta dosis vaksin Covid-19 Sputnik V Venezuela dan Rusia/RT
KOMENTAR

VENEZUELA menjalin kesepakatan dengan Rusia untuk membeli 10 juta dosis vaksin Covid-19 Sputnik V awal pekan ini.

Dalam pengumumkan di televisi nasional negara. tersebut, Presiden Venezuela Nicolas Maduro mengatakan bahwa Rusia akan mengirimkan jutaan dosis vaksin tersebut secara bertahap. Namun diharapkan bahwa putaran pertama pengiriman akan selesai dalam tiga bulan pertama tahun 2021.

Dalam pengumuman yang sama, Maduro menegaskan bahwa vaksin tersebut nantinya akan didistribusikan secara gratis ke seluruh populasi yang tinggal di negara itu.

Bahkan Maduro menggarisbawahi bahwa program vaksinasi itu tidak akan mengecualikan warga negara asing yang berada di Venezuela.

"Baik itu orang Kolombia, Portugis, Italia, Venezuela (akan bisa mengakses vaksin)," terangnya.

Lebih lanjut Maduro mengatakan bahwa kesepkatan yang baru ditandatangani untuk pengadaan 10 juta dosis Sputnik V ini adalah hasil dari kerja serius pemerintahnya untuk melawan pandemi Covid-19.

“Saya berterima kasih kepada Presiden Putin atas langkah penting ini dalam memulai vaksinasi massal di Venezuela,” kata Maduro dalam sebuah cuitan di Twitter, seperti dikabarkan Russia Today.




Menteri Kebudayaan Fadli Zon Dukung Film “Women from Rote Island” Berlaga di Academy Awards ke-97

Sebelumnya

Kolintang Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda UNESCO: Menteri Fadli Zon Dorong Kolaborasi Majukan Budaya Bangsa

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel News