Ilustrasi/ Net
Ilustrasi/ Net
KOMENTAR

PEMERINTAH sudah menjalankan program booster kedua untuk para tenaga kesehatan (nakes). Sejumlah prosedur penerimaan suntikan booster sudah disosialisasikan, salah satunya terkait jenis vaksin yang akan dipakai nakes di booster kedua ini.

Mengutip situs resmi Kementerian Kesehatan RI, ini daftar jenis vaksin yang bisa dipakai nakes saat booster kedua, yaitu:

1. Booster kesatu memakai Sinovac, maka booster kedua boleh memakai vaksin:
- Astrazeneca dengan dosis setengah (0,25 ml)
- Pfizer, setengah dosis (0,15 ml)
- Moderna, Sinopharm, dan Sinkvac, dosis full (0,5 ml)

2. Booster kesatu memakai AstraZeneca, maka booster kedua boleh memakai vaksin:
- Moderna, setengah dosis (0,25 ml)
- Pfizer, setengah dosis (0,15 ml)
- AstraZeneca, dosis penuh (0,5 ml)

3. Booster pertama memakai Pfizer, maka booster kedua boleh memakai vaksin:
- Pfizer dosis full (0,3 ml)
- Moderna, separuh dosis (0,25 ml)
- AstraZeneca, dosis penuh (0,5 ml)

4. Untuk nakes yang booster pertamanya menggunakan jenis vaksin Moderna atau Sinopharm, maka wajib booster kedua dengan jenis vaksin yang sama, yaitu Moderna (booster 1) separuh dosis untuk Moderna (0,25 ml, booster 2) dan Sinopharm (booster 1) memakai Sinopharm dengan dosis penuh (0,5 ml, booster 2).

Dengan pemberian booster kedua ini, diharapkan imun nakes semakin terjaga, mengingat pandemi masih ada meskipun gejalanya semakin ringan. Untuk masyarakat umum diharap bersabar menantikan giliran mendapatkan vaksin booster kedua sembari tetap menjaga prokes dalam berkegiatan sehari-hari.

 




Bahaya Literasi Rendah di Tengah Disrupsi Digital

Sebelumnya

UNESCO Pilih Busan Jadi Tuan Rumah Pertemuan Warisan Dunia Tahun Depan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel News