Perhatikan asupan makanan yang dikonsumsi ibu hamil, terutama di trimester pertama/Net
Perhatikan asupan makanan yang dikonsumsi ibu hamil, terutama di trimester pertama/Net
KOMENTAR

PENTING bagi ibu hamil memerhatikan asupan makanannya. Tetapi tidak semua makanan bergizi seimbang dapat diterima ibu hamil, terutama di trimester pertama. Salah-salah, justru menyebabkan keguguran.

Bukan mitos ketika kemudian ada makanan yang dibenci janin dan justru membuatnya tidak berkembang. Di antaranya adalah:

1. Nanas

Orang tua zaman dulu selalu menasihati untuk menghindari mengonsumsi nanas saat hamil muda. Ya, itu bukan mitos karena nanas sendiri mengandung enzim bromelain yang bisa membuat leher rahim menjadi lunak dan memicu kontraksi. Bahkan, jika dikonsumsi terlalu banyak akan memberikan efek buruk bagi ibu hamil dan dapat meningkatkan risiko keguguran.

Buah nanas dan segala turunannya, seperti jus, sebaiknya dihindari.

2. Pepaya mentah

Ibu yang sedang hamil muda biasanya senang sekali dengan rujak. Tapi, disarankan untuk menghindari pepaya mentah, setengah matang atau belum matang, karena hanya akan mengganggu kesehatan janin di dalam kandungan.

Vitamin A dan B, beta-karotin dan kalium memang dibutuhkan bagi tubuh, namun akan menjadi pencahar yang memicu risiko keguguran. Perkembangan janin juga bisa terganggu, karena pepaya mentah mengandung getah atau lateks yang menyebabkan kontraksi.

3. Kepiting

Kepiting memiliki kandungan merkuri yang lebih tinggi dibandingkan dengan kerrang, sehingga sangat tidak disarankan dikonsumsi ibu hamil. Meskipun kepiting kaya kalsium, tapi perlu dipahami juga bahwa kepiting mengandung kolesterol tinggi.

Kepiting sangat dibenci janin, karena dapat menyebabkan penyusutan rahim, memicu perdarahan internal, hingga keguguran. Konsumsi kepiting dalam jumlah banyak bisa membuah penumpukan merkuri dalam darah yang tanpa disadari berpoteksi masuk ke dalam tubuh janin melalui plasenta.

4. Hati

Hati hewan, baik ayam, kambing, maupun sapi memang sangat lezat, apalagi bila diolah dengan racikan bumbu nusantara. Hati ayam kaya akan vitamin A dan mengandung gizi.

Tapi, hati-hati mengonsumsi hati saat hamil. Asupan yang terlalu banyak dapat mengganggu kesehatan janin, seperti meningkatnya akumulasi retinol secara bertahap, sehingga berdampak buruk pada bayi.

5. Kentang berkecambah

Kentang yang terlalu lama tidak digunakan, biasanya akan ditumbuhi kecambah hijau kecil. Kentang berkecambah ini sangat berbahaya bagi ibu hamil, karena mengandung solanine yang dapat menghambat pertumbuhan janin.

Itulah beberapa jenis makanan yang tidak dapat dikonsumsi oleh ibu hamil pada trimester pertama. Mengonsumsi nanas, kentang berkecambah, hati, kepiting serta pepaya mentah dapat memicu keguguran.




Waspada Kanker Kandung Kemih: Sadari, Cegah, dan Harapan Baru Pengobatan

Sebelumnya

Makanan yang Harus Dihindari Ibu Menyusui Saat Bayi Alami Batuk Pilek

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Health