Ilustrasi ayah dan anaknya. (Freepik)
Ilustrasi ayah dan anaknya. (Freepik)
KOMENTAR

BICARA tentang pengasuhan anak zaman now yang serba digital, pengasuh parenting yang juga penulis buku Fatherman Bendri Jaisyurrahman menyebut “disconnected” sebagai problem utamanya.

Istilah disconnection yang diungkapkan Ustaz Bendri dalam kanal YouTube Nikita Willy tersebut mengacu pada kondisi tidak adanya kedekatan batin antara anak dan orang tuanya.

Seperti diketahui, banyak anak kini kehilangan figur ayah (fatherless) karena ayah cenderung memposisikan diri sebagai pencari nafkah yang bertanggung jawab hanya untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga secara finansial. Ayah enggan terhubung dengan anak.

Tak pelak, kondisi disconnected alias ‘terputus’ itu membuat anak kehilangan sosok ayah, dan itu memengaruhi perkembangan psikologis maupun sosialnya.

Bukan hanya ayah, ada pula ibu yang membangun batasan terhadap anaknya. Entah mengapa orang tua menghadirkan konsep layaknya atasan dan bawahan, di mana bawahan harus selalu menuruti kata atasan, tidak boleh membantah, tidak berhak memberikan pendapat.

Para Gen X atau Milenial yang kini menjadi orang tua, semasa kecil dulu pasti merasakan kehangatan saat berkumpul bersama keluarga. Mulai dari ngobrol bareng atau nonton TV bersama; layar yang sama, film yang sama, keseruan yang sama.

Tapi kini, kebersamaan keluarga bahkan di kala berlibur pun, kerap dikalahkan oleh gadget, dan inilah yang menghadirkan kondisi disconnected antara orang tua dan anak.

Maka jika kondisi di rumah sudah ‘terputus’ akan sulit untuk bisa merangkul anak, membuatnya menceritakan berbagai keluh kesahnya, dan akan sulit pula menciptakan keluarga yang damai dan harmonis.

Maka agar tidak ‘terputus’, orang tua wajib hadir utuh. Lakukan mindful parenting. Nikmati setiap detik kebersamaan dengan anak karena dia akan terus berkembang, mendewasa, dan pada akhirnya akan memisahkan diri dari kita. Jadi, jangan sampai disconnected saat mereka masih kecil.




Benarkah Gen Z Kurang Siap Menghadapi Tantangan Masa Depan? Ini Kata Erick Thohir

Sebelumnya

Cegah Fatherless Family, Ini Peran Krusial Ayah bagi Perkembangan Anak

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Parenting