KOMENTAR

DISKON akhir tahun ada di mana-mana. Mulai dari pusat perbelanjaan hingga marketplace, semua menawarkan potongan harga gila-gilaan yang bisa dengan mudah membuat kita kalap.

Akhir tahun menjadi momen yang seringkali membuat orang menjadi boros dan menghamburkan uang untuk keperluan liburan yang biasanya bukan tergolong kebutuhan primer atau sekunder.

Agar tidak mudah tergoda tawaran diskon besar, Farah.id merekomendasikan 5 tips ini untuk menahan diri.

#1 Membuat daftar barang yang dibutuhkan. Cara ini akan meminimalkan kemungkinan kita untuk boros karena kita tahu apa yang harus kita beli dan kita tidak perlu lagi melakukan ‘window shopping’.

#2 Cek ricek barang sebelum membayar/ check out. Tenangkan diri dan jangan buru-buru membayar barang yang sudah kita pilih. Cek ricek kembali, pastikan kembali kegunaan setiap barang. Jangan sampai kita menyesal karena apa yang kita beli ternyata tidak akan kita gunakan.

#3 Mencermati diskon. Kita harus mencermati diskon yang berlaku. Apakah itu worth it? Apakah waktu berlakunya diskon masih panjang? Jika memang kita masih bisa membelinya di lain waktu dan kebutuhan barang itu juga tidak urgen, sebaiknya tidak perlu membeli barang tersebut.

#4 Berdisiplin. Untuk bisa menahan diri dari gempuran diskon yang menawarkan potongan harga besar, kita harus bisa berdisiplin terhadap cash flow keuangan bulanan. Perlu dicamkan bahwa kita baru mau memasuki tahun 2023 dan baru awal bulan. “Jalan” masih panjang, dan kita harus bersiap untuk tahun 2023 yang diprediksi tidak terlalu cerah secara ekonomi.

#5 Menghapus aplikasi belanja online. Ini cara terekstrem, tapi dijamin akan ‘memutus’ kita dari kemungkinan kalap belanja. Hapus sementara aplikasi belanja online kita selama beberapa waktu. Kita mungkin akan takjub betapa kita bisa merasa lebih ‘tenang’.




Kembali Beraktivitas Pascalibur Lebaran, Simak Tips Bekerja Efektif dan Lebih Fresh ala POCO

Sebelumnya

Viral Kabar Anak Kecil Dipaksa Orang Tuanya Nonton Film Siksa Kubur di Bioskop, Ini Masukan dari Praktisi Pendidikan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Family