Masker yang dilukis dengan wajah sesuai penggunanya/Reuters
Masker yang dilukis dengan wajah sesuai penggunanya/Reuters
KOMENTAR

PANDEMI virus corona atau Covid-19 yang masih terjadi di dunia saat ini menjadi momen tersendiri bagi seorang seniman asal Brasil untuk mengasah kreativitasnya.

Seniman itu bernama Jorge Roriz, berusia 65 tahun. Dia merupakan seniman yang menciptakan dunia magis Karnaval Rio de Janeiro dengan kostum warna-warni dan kendaraan hias yang fantastis.

Namun kini, saat pandemi virus corona terjadi, dia memutar otak dan menggunakan seninya untuk membuat masker yang menyerupai wajah sang pengguna masker.

Tujuanya adalah agar wajah pengguna masker tersebut tetap terlihat dan mudah dikenali meski tertutup masker.

Roriz mengecat masker wajah yang sangat akurat hingga terlihat sangat serupa dengan wajah asli penggunanya.

"Saya menggunakan topeng ini agar tidak kehilangan identitas saya," kata Roriz.

Dia mengecat wajah bagian bawah orang tersebut dengan masker putih, meluangkan waktu untuk memperhatikan detail seperti rona kulit dan bibir.

"Sangat penting bagi orang untuk menjaga diri mereka sendiri, ada baiknya orang menggunakan masker," jelasnya, seperti dikabarkan Reuters (Kamis, 12/11).

"Saya mendapatkan reaksi yang sangat positif, orang-orang tertawa. Sesuatu yang dimaksudkan untuk menjadi sedih menjadi sesuatu yang membawa kegembiraan," tambahnya.




Imam Besar Masjid Nabawi Sampaikan Pesan Khusus Raja Salman kepada Menteri Agama RI

Sebelumnya

Kemenkes: 10 Persen Anak Indonesia Mengalami Masalah Penglihatan

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel News