Ilustrasi/ Net
Ilustrasi/ Net
KOMENTAR

MUSIM hujan mulai datang. Biasanya, saat-saat seperti ini tugas Bunda semakin besar. Utamanya mencegah anak untuk tidak main hujan. Sebab berbagai penyakit, sebut saja influenza, batuk, hingga demam berdarah.

Menurut dr. Fedri Ruluwedrata Rinawan, di sini fungsi orangtua, terutama ibu, untuk menjaga kesehatan anak, benar-benar dituntut. Ibu harus mampu menjaga anak agar tidak sakit.

"Caranya, berikan asupan makanan bergizi kepada anak. Buatkan sayur hangat, ajarkan anak untuk makan sayur. Asupan makanan bergizi ini sangat penting, tidak hanya saat musim hujan atau pandemi Covid-19 seperti sekarang. Bagaimana mengajarkan anak untuk mau makan sayur? Beri contoh," kata dr Fedri dalam ZoomTalk RMOL.id, Rabu (14/10).

Terkait dengan masa pandemi, lanjut dosen Fakultas Kedokteran Universitas Padjajaran ini, tugas ibu bertambah untuk memberikan edukasi kepada anak. Ajarkan anak untuk membersihkan diri sesering mungkin, memakai masker, dan menjaga jarak dengan siapa saja.

"Istirahat yang cukup juga dapat menjaga imunitasnya dan menjauhkan si kecil dari penyakit selama musim penghujan," paparnya.

Mengutip dari Smart Parenting, ada beberapa cara untuk Bunda menjaga kesehatan anak selama musim penghujan.

1. Siapkan perlengkapan hujan seperti payung, jas hujan, dan sepatu hujan. Dengan begitu, anak akan terlindungi dari basah kuyup atau terkontaminasi bakteri.

2. Tutup wadah penampungan air di mana nyanuknakan berkembang biak. Hindari juga gigitan nyamuk dengan menggunakan obat anti nyamuk, memasang kasa anti nyamuk, dan sebagainya.

3. Jaga kebersihan lingkungan untuk mencegah berkembangbiaknya nyamuk dan hewan penyebab penyakit lainnya di rumah.

4. Pastikan anak minum air bersih, karena diare dan kolera disebabkan oleh asupan air yang terkontaminasi.

5. Bimbing anak untuk mencuci tangan dengan benar, sehingga anak terlindung dari kuman dan infeksi virus.

6. Lakukan vaksinasi sebagai salah satu cara menjaga kekebalan tubuh anak.

7. Berikan asupan makanan bergizi.

8. Jika anak sering bepergian dengan kendaraan umum, pastikan menggunakan masker dan menjaga jarak.

 




Cara Tepat Merawat Luka Bakar untuk Mencegah Infeksi

Sebelumnya

4 Cara Manajemen Stres untuk Menjaga Kesehatan Mental

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Health