Jamaah haji/Net
Jamaah haji/Net
KOMENTAR

JAMAAH haji asal Indonesia diimbau untuk fokus pada ibadah hajinya musim ini dan tidk berlebihan dalam berswafoto di area thawaf, depan Kabah. Pasalnya foro selfie dan dokumentasi pribadi yang berlebih bisa mengganggu kekhusyukan ibadah jamaah lainnya.

Hal itu disampaikan Juru Bicara 
Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Pusat Akhmad Fauzin dalam konferensi pers di Youtube Kemenag RI, Senin (5/6/2023)

"Kami mengimbau jemaah agar dalam pengambilan dokumentasi terutama dalam bentuk swafoto atau selfie di depan Ka'bah tidak dilakukan secara berlebihan. Selain mengganggu kekhusyukan ibadah juga mengganggu jemaah lainnya," kata Akhmad Fauzin.

Fauzin juga mengingatkan jemaah haji tidak melanggar larangan keras yang berlaku di area Masjidil Haram, yakni dengan membentangkan spanduk untuk berfoto bersama, selfie di depan Kabah dengan benda yang menyerupai manusia, hewan seperti wayang dan sejenisnya.

Diterangkan Fauzin, jemaah yang melanggar larangan keras tersebut berakibat pada penjatuhan hukuman dari otoritas keamanan Arab Saudi. 

"Bila melanggar larangan tersebut akan berakibat hukum dari otoritas keamanan Arab Saudi," tegas dia.




Kementerian Ketenagakerjaan Terima 1475 Laporan terkait Masalah THR

Sebelumnya

Bertemu CEO Tim Cook, Presiden Joko Widodo Minta Apple Bangun Pabrik dan Pusat Inovasi di Indonesia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel News