Ilustrasi personal color analyst/Net
Ilustrasi personal color analyst/Net
KOMENTAR

SUDAH yakin kalau warna outfit dan aksesoris yang kamu pakai bisa membuat penampila terlihat semakin baik, atau malah membuatmu terlihat buruk? 

Bagi para hijaber, memilih warna hijab untuk dijadikan outfit terkadang bukan hal yang mudah. Busana yang dikenakan dan warna kulit memengaruhi tampilan hijab yang dipakai.

Nah, baru-baru ini di Korea Selatan sedang tren jasa color consultant. Tren tersebut dilakukan untuk menemukan warna yang tepat dipakai sehari-hari. Bukan hanya dalam hal berpakaian, tapi juga make up, aksesoris, hingga interior.

Mengutip Dearvantni, seorang personal color consultant Lee Chae Bin dari Korea Selatan dan The Personal Colorist bersertifikasi, biaya jasa color personal ini cukup fantastis. Mulai dari Rp1 juta hingga Rp2,5 juta per orang, lho! 

Sahabat Farah tahu tidak, setiap orang memiliki rona alami yang hanya cocok dengan warna-warna tertentu. Misalnya untuk pemilik kulit netral, dinilai cocok menggunakan berbagai warna.

Pengelompokan diperkecil lagi dengan grup warna spring, summer, atau winter. Di sinilah peran color consultant. Personal Colorist akan menjelaskan color theories lalu menentukan skin tone dan undertone klien.

Skin tone sendiri terdiri dari sawo matang, kuning langsat, dan putih pucat. Sementara undertone, terdiri dari cool undertone dan warm undertone. Lalu akan dibagi kembali ke dalam golongan empat musim, yang tiap musim terdapat 3 tone. Nah, tone yang paling cocok akan membuat warna kulit lebih cerah.

Tak hanya pada pakaian, warna-warna ini juga bisa dipakai pada eyeshadow hingga blush. Contohnya warna blush pink, cocok untuk pemilik kulit dengan tone winter. Sedangkan coral, cocok dengan pemilik tone autumn dan summer.

Hal ini akan jadi panduan mendasar dalam memilih banyak hal, seperti outfit, aksesoris, dan make up.

Bagaimana? Berminat untuk memakai jasa color consultant?




Panduan Urutan Skincare Malam yang Efektif: Memaksimalkan Perawatan Kulit saat Beristirahat

Sebelumnya

Dian Pelangi, Sumber Inspirasi Outfit Elegan dan Memukau untuk Lebaran

Berikutnya

KOMENTAR ANDA